Pentingnya menyikat gigi sebelum tidur

Gigi sering menjadi permasalahan bagi anak, apalagi anak yang sangat senang dengan hal hal yang manis, ini kadang menjadi permasalahan bagi orang tua, karena ketika anak sakit gigi dia bisa bau mulut, demam, rewel itu sudah pasti, dan yang berbahaya itu bila dia sulit makan karena giginya sakit, ini haruslah jadi perhatian karena anak yang nutrisinya tidak tercukupi dengan kurangnya asupan makanan bisa menghambat pertumbuhan dan perkembangan sang anak tersebut.



Tahukah anda bila menyikat gigi sebelum tidur itu sangat lah penting, karena ketika anak tertidur kuman / bakteri yang ada dimulut sangat cepat merusak gigi anak yang tidak beraktifitas saat itu.

Selain itu menyikat gigi sebelum tidurpun sangat baik untuk menumbuhkan rasa disiplin anak.
Menyikat gigi sebelum tidur tidak bisa semua anak lakukan sendiri, dan terkadang anak tidak sadar untuk melakukannya, maka sebagai orang tua baiknya mencontohkan, dan mengajak anak untuk menyikat giginya, selain menjaga agar giginya tetap sehat, cara seperti ini pun sangat baik untuk kedekatan anak dengan orang tuanya.

sekian ulasan kali ini semoga bermanfaat dan bisa menjadikan gigi sang anak sehat.



                                                                   -Terima Kasih-
Load disqus comments

0 comments